Kapolda Sumatera Utara Adakan Hari Pers Nasional (HPN) di Jinjit Coffee

    Kapolda Sumatera Utara Adakan Hari Pers Nasional (HPN) di Jinjit Coffee

    MEDAN - Kapolda Sumatera Utara mengadakan Hari Pers Nasional (HPN) yang ke - 76 di  Cafe Jinjit Jalan Sunggal, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara, Jum'at (11/2/2022) Pukul 17:50 Wib.

    Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak didampingi Kabid Humas Poldasu, Kombes Pol Hadi Wahyudi, beserta Pejabat Utama Polda Sumatera Utara.

    Acara Hari Pers Nasional juga dihadiri oleh Ketua PWI Sumut, H. Farianda Putra Sinik, SE, Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTl) dan Pewarta Foto Indonesia (PFl).

    Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol RZ Panca Putra mengucapkan Selamat ulang tahun untuk pers yang ke - 76, semoga semakin solid dan menjadi profesional.

    "Selamat hari Pers ke-76, " ungkap Kapoldasu.

    Kapolda Sumatera Utara berharap agar kedepannya Pers Indonesia semakin profesional.

    "Pers Indonesia harus semakin profesional dan semakin Solid didalam melaksanakan tugasnya, serta tempat masyarakat untuk mendapatkan informasi yang lebih baik dan lebih akurat, " ungkapnya.

    Lebih lanjut, Kapolda Sumatera Utara juga menyebutkan pers adalah pilar ke empat yang ikut menjaga keutuhan bangsa.

    Ditempat yang sama, Polda Sumatera Utara juga mengadakan vaksinasi ke - 3 yang di himbau oleh Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Hadi Wahyudi, himbauan tersebut diarahkan untuk para awak media yang mengikuti acara Hari Pers Nasional (HPN).

    "Untuk rekan - rekan yang ingin suntik vaksin ke - 3 Booster, kita juga sediakan disini, " Ungkap Hadi.

    Acara yang dipandu oleh Kapolsek Tuntungan, Iptu Christin M Simanjuntak, dan diakhiri dengan foto bersama.

    Acara yang diadakan secara sederhana berjalan dengan lancar dan kondusif. (Alam)

    MEDAN SUMUT
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Judi Togel Merek STM Semakin Marak di Wilayah...

    Artikel Berikutnya

    PKC PMII Sumut Priode 2021- 2023 Sah dilantik,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Ikuti Kami